loading...
loading...
INDIA SINOPSIS-Serial Thapki Sukses Raih Rating Tinggi, Bos ANTV Malah Isyaratkan Akan Dibungkus? -
Serial India Thapki saat ini telah memasuki episode ke 520 untuk penayangannya di Indonesia. bahkan sampai saat ini serial ini masih menjadi salah satu dari beberapa serial India yang tayang di ANTV. Dari segi rating pun masih menunjukkan kepopulerannya, hal itu terbukti dari perolehan rating yang tinggi.
Namun baru-baru ini berhembus sebuah kabar yang menyebutkan, Thapki akan segera dibungkus. Hal itu juga diperkuat dengan keterangan yang diberikan oleh bos ANTV. Ia telah memberikan isyarat bahwa serial yang dibintangi oleh Jigyasa Singh tersebut akan segera dibungkus.Gunawan, Manager Program dan Akuisisi ANTV menjelaskan bahwa Thapki terancan akan dibungkus lantaran stok episode. Di India, serial yang disukai masyarakat ini masih memasuki episode ke 540 dengan durasi tayang yang hanya setengah jam, sedangkan di Indonesia saat ini sudah memasuki episode ke 520 dengan durasi tayang satu setengah jam.

loading...
Dikutip dari Tabloid Bintang, Gunawan menyebutkan “Di India, tayang di episode 540 an. Sementara di Indonesia sudah 520 episode. Di sana tayang setengah jam, di sini satu setengah jam.” Lalu apakah tidak ada cara lain selain membungkus serial India Thapki ini?
Ada satu cara yakni dengan mengurangi durasi jam tayang serial ini di Indonesia, namun hal itu ternyata belum menjadi solusi terbaik agar serial India ini tidak ditamatkan di tengah jalan. Tetapi pada akhirnya dengan terpaksa pihak ANTV harus mengistirahatkan serial Thapki.
Hal itu bukanlah tanpa alasan, alasannya hanya satu yaitu stok episode yang kini kian menipis, namun mereka tentunya telah memiliki cara lain setelah ini. ANTV akan kembali menayangkan serial ni dengan menambahkan embel-embel Season Kedua dalam penayangan selanjunya jika stok episode telah memenuhi.
loading...
“Ya kalau mentok atau stok habis harus penghentian sementara. Kasih tagline ‘Lanjut season keua’,” jelas dari Gunawan. Sehingga pemirsa setia ANTV terutama peinta serial India Thapki harus lebih bersabar menantikan penayangan pada season kedua.
Digadang-gadang, ANTV telah menyiapkan Serial India yang bertajuk ‘Geet’ kisah cinta segitiga adik kakak yang akan di bintangi oleh Drashti Dhami (Geet) dan Abhinav Shukla (Dev) yang diduga akan menggantikan Thapki.
BACA SELANJUTNYA
loading...
Belum ada tanggapan untuk "Serial Thapki Sukses Raih Rating Tinggi, Bos ANTV Malah Isyaratkan Akan Dibungkus? "
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.